Wednesday, December 11, 2019

Perpustakaan Rumah Belajar Menulis IP Batam, Resmi Beroperasi

0

Rabu (11-12-19) bertempat di Yayasan Gelora Madani, Villa Pesona Asri blok A6 no 7 mengadakan pertemuan rutin bulanan guna membahas beberapa agenda. Dalam kesempatan ini juga, dilakukan  pengesahan perpustakaan yang di gagas oleh Rumah Belajar (Rumbel) Menulis IP Batam.

Kondisi hujan deras tidak menyurutkan para anggota untuk hadir. Sajian hari itu di dukung oleh Risol mejik yang juga merupakan member-prenuer IP Batam. Rasanya tidak lengkap jika ibu-ibu berkumpul tanpa mengunyah. Hujan dan gorengan emang perpaduan yang mantap.

Luncurkan Perpustakaan

Keberadaan Perpustakaan dirasa perlu, untuk meningkatkan kemampuan literasi anggota Rumbel Menulis. Kemampuan menulis selaras dengan kemampuan literasi seseorang. Maka ketua Rumbel menulis saat ini, Vidi Tampi mengatakan "Untuk membangkitkan kembali gairah membaca, maka kita sediakan perpustakaan dari dan oleh kita"

Saat ini, perpustakaan terbatas aksesnya hanya bisa dinikmati oleh anggota Rumbel Menulis saja. Untuk memudahkan akses pinjam-meminjam dan koordinasi antar anggota. Mengingat jumlah buku masih terbatas. Namun, kedepannya tidak menutup kemungkinan akses perpustakaan diperluas hingga seluruh member IP Batam dapat menikmati.

Untuk penanggungjawab, kepercayaan diserahkan kepada Umi Salamah, salah satu anggota rumbel menulis. Umi Salamah bertugas mencatat keluar masuk buku yang dipinjam. Dan bertanggungjawab langsung kepada ketua Rumbel Menulis Batam, Vidi Tampi.

Adapun teknis meminjam di Perpustakaan Rumbel Menulis adalah :

  • Anggota yang ingin meminjam mengisi form dan menghubungi langsung petugas perpustkaan
  • Durasi maksimal peminjaman buku adalah satu bulan.
  • Setelah dipinjam, kembalikan kembali kepada petugas perpustakaan
  • Teknis pengembalian menjadi tanggungjawab pihak peminjam
  • Setiap anggota, maksimal meminjam dua buku dalam satu waktu
  • Bila terjadi kerusakan atau kehilangan, maka peminjam wajib mengganti dengan buku yang sama atau senilai dengan buku yang di hilangkan.

Meningkatkan Minat Menulis Anggota Rulis

Selain meluncurkan perpustakaan, pertemuan siang itu juga membahas tentang tantangan menulis yang disebut dengan We're Everyday Writer (WEW) dan Blogwalking (BW)

We're Everyday Writer (WEW)

Program ini dimulai Januari 2020. Seluruh anggota Rumbel Menulis diharapkan setor tulisan setiap hari. Tema tidak dibatasi, boleh menggunakan media apapun. Seperti Facebook, Blog, Instagram dll Bahkan jika ada yang tulis tangan, tetap akan diterima oleh ketua Rulis. Tujuannya untuk membiasakan menulis dan menabung naskah tulisan. Jadi saat program Menulis Buku diluncurkan, sudah terbiasa menulis dan naskah juga bisa berasal dari tulisan yang sudah dibuat.

Teknis WEW hanya dua, yakni :
  1. Jenis dan Panjang Tulisa bebas
  2. Media tulisan bebas.
Mudah kan ?
Bagaimana ? tertarik menaklukkan tantangan ini ?

Blogwalking (BW)

Program ini diadakan dengan tujuan memotivasi dan mengapreasi anggota Rumbel Menulis untuk giat berkarya tulisan. Karya tulisannya bisa di platform mana saja. Seperti Media Sosial (IG dan FB) dengan cara me-like dan komen di postingan tersebut. Sedangkan untuk Blog bisa dengan dibaca dan diberi komentar di blogpost yang bersangkutan.

Teknisnya cukup mudah, yakni :
  • Membagikan tautan tulisan blog/media sosial di grup Rumbel Menulis
  • Wajib mengunjungi dan memberi komentar di tautan yang sudah terdaftar.
Sosialisasi Tentang Kampung Komunitas

Nah, ini ada yang baru lagi tentang Institut Ibu Profesional yakni Kampung Komunitas. Ini sebagai wadah anggota Ibu Profesional yang ingin bergabung di rumah belajar yang disediakan oleh setiap setiap Ibu Profesional seluruh Indonesia.

Langkah awal dimulai dengan orientasi. Orientasi komunitas adalah pintu gerbang menuju kampung komunitas. Di kelas-kelas orientasi peserta belajar mengambil peran dalam berkomunitas.

Untuk bergabung di kampung komunitas, jangan sampai terlewat jadwal berikut ini :
  • 14 Des 2019 : Informasi pendaftaran di grup FB
  • 17-20 Des 2019 : Pendaftaran Orientasi
  • 20-25 Des 2019 :Pengenalan Google Classroom dan teknis belajar di kampung komunitas
  • 13-15 Jan 2020 : Pembukaan Orientasi
  • 15 Jan - 11 Mar 2020 : Kelas
  • 12 - 26 Mar 2020 : Mini Project  Komunitas
  • 27 Mar 2020 : Pengumpulan dan Presentasi Mini Project
  • 31 Mar 2020 : Penutupan
  • 1 Apr 2020 : Masuk WAG Regional
Panjang ya daftar, semuanya sudah terorganisir dengan baik.
Jadi silahkan tandai kalendar masing-masing dan Be Ready !!

Salam,
Author Image

About Crownleye Dayveed
Soratemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design

No comments:

Post a Comment